Palangka Raya, kaltengtimes.co.id-Sejumlah warga di jalan Lais, Kelurahan Bukit, Tunggal, Jekan Raya, Palangka Raya, geger menyusul terjadinya peristiwa kebakaran yang nyaris menghanguskan rumah seorang pensiunan PNS. Musibah terjadi sekitar pukul 15.30 Wib, Senin (4/1). Musibah tersebut, menyebabkan satu korban luka-luka.
Adapun pemilik rumah yakni kadie khusen 61 thn, seorang pensiunan PNS yang saat peristiwa kejadiaan berada di luar kota. Sementara korban bernama Daja Ramadhan 18 tahun yang merupakan anak pemilik rumah.
Informasi yang dihimpun, kronologis kejadiaan berawal saat korban Daja Ramadhan berada di rumah sendirian, sementara orang tua korban pergi ke Jawa.
Saat itu, korban sedang mencuci baju di lantai satu pada pukul 15.30 Wib kemudian menuju ke lantai terdapat ruangan kosong yang berisi tilam dan sofa yang sudah terbakar, serta terdengar suara ledakan.
Korban mencoba memadamkan api dan menyelamatkan barang barang berharga, surat surat, dan dokumen, saat mencoba memadamkan api korban tertimpa kayu yang terbakar dan jatuh dari atap rumah. Korban kemudian diselamatkan warga untuk keluar dari rumah.
Salah seorang saksi Reski, megatakan, saat itu dirinya pulang dari kantor. Saat sampai dirumah melihat kondisi rumah korban sudah berkobar api pada lantai dua. Kemudian sudah datang LSM Relawan kebakaran untuk membantu memadamkan.
Adapun yang terbakar yakni ruangan di Lantai 2, sementara korban sendiri mengalami luka di bagian pundak tangan sebelah kanan akibat tertimpa kayu yang terbakar. Kerugian Materi diperkirakan kurang lebih 100 Juta rupiah.
Api kemudian berhasil dipadamkan oleh satuan pendukung antara lain, AWC Ditsamapta Polda Kalteng, SPKT Polresta Palangka Raya, BPBD Prov. Kalteng, Damkar Prov. Kalteng, Polsek Jekan Raya, dan LSM Swadaya beserta warga, sekitar pukul 16.10 WIB.
Kasus ini telah ditangani pihak Inafis Polresta Palangka Raya dengan memasang garis polisi. zal/red