Rabu, 19 November 2025

Anggota DPRD Kalteng Purdiono Imbau Warga Kelola Lahan agar Tetap Produktif

A+A-
Reset

Palangka Raya. Kaltengtimes.co.id — Anggota Komisi I DPRD Kalimantan Tengah, Purdiono, mengimbau masyarakat agar aktif mengelola lahan miliknya sehingga tetap produktif. Hal ini untuk menghindari risiko pengambilalihan lahan oleh pemerintah pusat apabila tidak dimanfaatkan selama dua tahun berturut-turut.

Menurut Purdiono, kebijakan tersebut merupakan langkah pemerintah untuk mengoptimalkan aset negara dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi. Ia menilai masih banyak lahan masyarakat yang belum dikelola secara maksimal sehingga belum memberikan nilai tambah bagi perekonomian. “Pemerintah berharap seluruh aset dapat dimanfaatkan dengan baik. Jika semua bergerak, maka roda perekonomian pun akan ikut bergerak,” kata Purdiono kepada wartawan, Selasa (12/8/2025).

Ia mencontohkan pengelolaan aset di negara maju seperti Amerika Serikat, di mana lahan dan aset produktif dikelola optimal sementara masyarakat dapat beraktivitas dengan nyaman. Purdiono berharap pola pengelolaan serupa dapat diterapkan di Indonesia, termasuk di Kalimantan Tengah.

Menurutnya, rencana pengambilalihan lahan bukan untuk merugikan masyarakat, melainkan untuk memastikan tanah dikelola secara optimal demi kesejahteraan bersama.(red)

 

Berita Terkait