KUALA PEMBUANG, kaltengtimes.co.id — Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, M. Aswin, meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) agar melakukan poging terhadap rumah maupun tempat berpotensi menjadi sarang nyamuk.
M Aswin menjelaskan, bahwa melihat dari kasus pada bulan juli sebelumnya terdapat 280 kasus warga di Seruyan Hilir terkena Dema Berdarah (DBD), hal inu harus menjadi perhatian bersama.
“Kami harap kepada Pemkab Seruyan melalui Dinkes Seruyan dalam hal ini yang memiliki kewenangan agar melakukan poging untuk mengurangi resiko terjadinya penambahan kasus DBD,” kata Aswin, Senin (21/8/2023).
Dirinya juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu menjaga kebersihan lingkungan dan membersihkan tempat-tempat genangan air yang berpotensi menjadi sarang nyamuk DBD.
“Kami juga berharap agar masyarakat juga dapat selalu menjaga kebersihan lingkungan, sebab DBD ini merupakan hal yang serius yang dapat mengancam kesehatan sehingga perlu segera ditindaklanjuti,” harapnya. (red/aj)